Minggu, 22 Januari 2012

SACRED SEVEN


- Judul: セイクリッドセブン (Sacred Seven)
- Judul Alternatif: -
- Tipe: TV
- Genre: Action; Supernatural; SciFi; Romance
- Episode: 12
- Rating: Mild Violence (Physical Harm and Rare Blood)
- Sinopsis:
Karena khawatir hanya akan melukai orang lain, Tandouji Alma memilih untuk menyembunyikan suatu kekuatan besar di dalam dirinya, namun ketika pada suatu hari sebuah patung menyerang kota dan melukai seorang temannya, Alma pun mengamuk. Beruntung, dia lalu bertemu dengan Aiba Ruri yang mampu membantunya mengendalikan kekuatan, maka setelah dia mengetahui misi Ruri yang ingin menyelamatkan saudari kembarnya dengan menghancurkan batu-batu kristal luar angkasa berkekuatan aneh yang disebut Sacred Seven, Alma memutuskan untuk membalas budi.

Review:

- Cerita (Plot, Storyline, Storytelling, dll):
Latar belakang cerita yang menyangkut batu-batu kristal Sacred Seven agak membingungkan, mulai dari waktu kemunculannya hingga efek yang disebabkan. Setelah seharusnya baru ditemukan 17 tahun yang lalu, pada saat yang lain Sacred Seven dikatakan telah ada ratusan sampai ribuan tahun sebelumnya, dan ketika seharusnya memberi kekuatan kepada yang menyentuhnya, Alma dan Ruri memperoleh kekuatan melalui ibu-ibu mereka. Meski ide umum tentang Sacred Seven dapat dimengerti, anime ini seperti tidak memiliki konsep yang jelas ketika kemudian menguraikannya di dalam detil cerita.

- Audio Visual (Art, Animasi, Voice Acting, dll):
Animasinya indah, halus, mendetil, dan juga, meski hanya sesekali, sinematik. Anime ini jelas menaruh sebagian besar perhatian pada aspek visualnya, dan hasil yang diperoleh benar-benar memuaskan. Hiburan tingkat atas bagi para penggemar scene-scene pertarungan seru dan cepat.

- Karakter:
Karakter-karakternya dipersiapkan dengan baik, bukan hanya pada karakter utama Alma dan Ruri, melainkan juga pada karakter-karakter pendukung seperti Kagami, Night, dan Fei. Semuanya diberikan latar belakang yang cukup kuat sehingga mampu memberi dimensi tambahan pada ceritanya.

- Overall Score:
Anime ini merupakan salah satu yang terbaik pada aspek visual. Dan meski dengan sedikit kelemahan, ceritanya masih cukup kuat untuk terus mengundang penonton ke episode-episode selanjutnya, atau bahkan ke season berikutnya. Nilai 8 dari 10 (Exciting battles!)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar